Supaya Cabe Banyak Cabang dan Berbuah Sangat Lebat

Membudidaya tanaman cabe memang bukan pekerjaan yang terlalu mudah, sebab sudah banyak buktinya orang-orang yang tidak sukses membudidaya cabe karena dari segi pengalaman mereka kurang, kurang disiplin dalam melakukan perawatan tanaman cabai hingga menghasilkan.

Jika budidaya cabe dilakukan dengan tekun dan disiplin, maka dijamin hasilnya akan memuaskan, hasil panennya akan melimpah ruah sesuai jerih payah/upaya dalam membudidaya serta merawatnya.

Harapan petani untuk membuat tanaman cabai dapat tumbuh dengan baik, serta memiliki ruas batang yang banyak, tumbuhnya bunga dan buah cukup banyak dan lebat tentu saja menjadi hal yang sudah semestinya harus tercipta. Cara yang dapat ditempuh salah satunya adalah dengan menggunakan larutan pupuk phonska cair.

Pohon Cabai Berbuah Lebat Karena Pemberian Larutan Perempelan
Pohon Cabai Berbuah Lebat Karena Pemberian Larutan Perempelan, Photo Original by: Wahid Priyono (Guruilmuan)

Larutan pupuk phonska cair sangat mudah dibuat di rumah sendiri, sehingga tidak terlalu repot. Larutan pupuk phonska tersebut dibuat dengan melarutkan pupuk phonska ke dalam beberapa liter air, kemudian larutan yang telah dibuat disemprotkan/disiram pada akar tanaman cabe. Dengan metode ini, maka sangat dijamin tanaman cabai anda akan kembali subur, cepat berbunga dan bahkan sudah terbukti buahnya sangat lebat. Sebagai panduan untuk membuat larutan pupuk phonska cair, silakan anda baca pada artikel berikut ini, klik: Cara Pembuatan Larutan Pupuk Phonska Cair Untuk Tanaman Cabai.

Selain pemberian larutan phonska cair, beberapa petani profesional mencoba mempraktekan beberapa kiat langkah dalam mempercepat pertumbuhan cabang pada cabe, serta bagaimana merangsang supaya proses pembungaan dan percepatan buah pada cabai terjadi yakni dengan melakukan kegiatan perempelan, penyiraman, dan jadwal pemupukan pada tanaman cabai. Semoga bermanfaat, mari dipraktekan, semoga berhasil dan sukses dalam membudidaya tanaman cabai.

Artikel Terbaru

Supaya Cabe Banyak Cabang dan Berbuah Sangat Lebat
4/ 5
Oleh

Hallo Sobat Petani

Suka dengan Artikel di Atas? Silakan Berkomentar